Komitmen Walikota Depok Supian Suri untuk Kota Layak Anak
Kota Depok | Detak Negeri.com
Wali Kota Depok, Supian Suri menegaskan komitmen Pemerintah Kota Depok dalam mewujudkan pembangunan yang berorientasi pada pemenuhan hak anak. Hal itu disampaikan saat membuka kegiatan verifikasi lapangan hybrid Evaluasi Kota Layak Anak (KLA) yang digelar Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Rabu (23/4/2025).
Kegiatan verifikasi ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting dan menjadi bagian penting dalam evaluasi serta penguatan kebijakan pembangunan ramah anak di Kota Depok.
“Penilaian ini bagian dari upaya kami mencari substansi, esensi daripada penilaian ini agar kami bisa maksimal mengembangkan kota jadi harapan kita semua, khususnya dengan kategori Kota Layak Anak,” ujar Supian Suri dalam sambutannya.
Sebagai kepala daerah, Supian Suri mendorong seluruh pemangku kepentingan untuk terus berkolaborasi dalam pemenuhan hak-hak anak melalui berbagai program pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.
Ia menekankan, Pemkot Depok tidak hanya berorientasi pada hasil penilaian, namun lebih dari itu, ingin memastikan anak-anak di Depok tumbuh dalam lingkungan yang aman, sehat, dan mendukung potensi mereka secara optimal.
Bukan hanya tujuan menang dan kalah yang coba terus kami kejar, tapi bagaimana kota ini benar-benar dirasakan sebagai Kota Layak Anak buat anak-anak di Indonesia khususnya Kota Depok,” jelasnya.
Untuk mendukung hal tersebut, Supian Suri menyebutkan bahwa pihaknya telah mengalokasikan anggaran khusus untuk program KLA dan rutin menyerap aspirasi dari masyarakat sebagai bagian dari perencanaan pembangunan berbasis anak.
Lebih jauh, ia menyampaikan harapannya agar anak-anak Depok menjadi generasi unggul yang mampu memberikan kontribusi besar bagi masa depan bangsa, khususnya dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.
“Kami ingin anak-anak di Kota Depok menjadi bagian investasi yang maksimal, kami ingin Indonesia Emas 2045 benar-benar lahir dari Kota Depok,” ujarnya.
Supian Suri juga menyampaikan apresiasinya kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Pusat yang terus memberikan dukungan dalam mewujudkan Depok sebagai Kota Layak Anak. (Red)